Kamis, 28 Juni 2012

tulisan #


Gizi Lengkap dan Seimbang , Apa Sih ?

Saat kita makan , berbagai zat masuk ke dalam tubuh kita . Ada yang berguna , adapula yang tidak berguna . Biasanya , zat – zat yang tidak berguna lantas dibuang lagi oleh tubuh . Sedangkan zat – zat yang berguna digunakan digunakan untuk berbagai hal , seperti pertumbuhan tubuh , otak , tulang dan sebagainya .

Zat – zat yang berguna itu biasanya disebut gizi . Jenis makan tertentu mengandung hanya jenis – jenis gizi tertentu pula . Misalnya zat yang bernama karbohidrat , diperlukan untuk untuk menjadi sumber tenaga kita .Karbohidrat dapat diperoleh dengan memakan nasi , jagung dan makanan yang terbuat dari terigu . Lalu ada pula zat yang bernama protein , yang digunakan untuk pertumbuhan otot . Protein dapat diperoleh dari ikan , daging ,susu , tahu dan tempe .

Supaya kita tumbuh baik dan cerdas , zat – zat yang berguna itu harus kita peroleh dengan lengkap . Jumlahnya pun garus seimbang dan tidak boleh berat sebelah atau kebanyakan salah satu . Artinya , walaupun nasi berguna , kita tidak bisa hanys menyantap nasi . harus ada makanan lain , agar kita memperoleh juga gizi lainnya .



Tidak ada komentar:

Posting Komentar